MGMP TATA BUSANA PERSIAPAN LKS

KEGIATAN MGMP TATA BUSANA PERSIAPAN LKS

Kompetensi Keahlian Tata Busana SMKN 1 Jenar bersama dengan sekolah lain melakukan kegiatan MGMP membahas LKS (Lomba Kompetensi Siswa) yang akan diadakan pada hari Rabu sampai dengan Jum’at tanggal 6-8 Maret 2024 di SMKN 1 Jenar. Lomba Kompetensi Siswa adalah kompetisi tahunan antar siswa pada jenjang SMK sesuai bidang keahlian yang diajarkan pada SMK. Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari rangkaian seleksi untuk mendapatkan siswa-siswi terbaik dari seluruh Indonesia yang akan dibimbing lebih lanjut oleh tim bidang kompetisi masing-masing dan akan diikutsertakan pada kompetisi keahlian tingkat internasional.

Pemenang LKS tingkat Nasional akan mewakili Indonesia ke ASEAN Skills (Kompetisi Keahlian tingkat ASEAN), Worldskills Asia Competition (Kompetisi Keahlian tingkat Asia) dan World Skills International Competition (Kompetisi Keahlian tingkat Dunia). Siswa yang mengikuti LKS adalah siswa terbaik dari provinsinya yang telah lolos seleksi tingkat kabupaten dan provinsi. Kegiatan ini adalah untuk mendorong semangat berprestasi peserta didik SMK yang diadakan setiap tahun dan sebagai upaya mempromosikan lulusan SMK kepada dunia usaha/dunia industri serta pemangku kepentingan lainnya.

Dalam kegiatan ini berbagai persiapan dibahas mulai dari Model Busana yang dibuat. Pada perlombaan kali ini model yang akan digunakan untuk perlombaan adalah pakaian ready to wear yang menggunakan bahan kombinasi batik dan lurik dengan motif asimetris. Kompetensi yang dinilai mulai persiapan, pemilihan bahan bahan, pembuatan pola, meletakkan pola diatas bahan, menjahit, pressing, finishing.

Jumlah peserta yang akan mengikuti lomba ini berasal dari seluruh SMK se-Kabupaten Sragen.

Asesor yang akan menilai berasal dari Dudi (Dunia Usaha) yang berasal dari Kabupaten Sragen dan yang satu berasal dari luar Kabupaten Sragen serta satu lagi berasal dari guru tata busana luar Kabupaten Sragen.

LAYANAN ALUMNI SMKN 1 JENAR

Alumni SMK Negeri 1 Jenar

Kerjasama

Kerjasama dengan perusahaan, lembaga, instansi, dll.